infoCPNS.net – Sejak tahun 2013 seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) telah menggunakan sistem terbaru yang dikenal dengan sebutan CAT. Dengan menggunakan sistem tersebut nantinya hasil dari ujian yang telah diikuti akan ditunjukkan secara lebih transparan.
Di dalam tahap seleksi kompetensi dasar, nantinya para calon pegawai negeri sipil akan melakukan tes dengan menggunakan sistem tersebut. Sementara untuk lebih jelasnya, maka berikut ini adalah ulasan mengenai Apa itu CAT !
Apa yang Dimaksud dengan CAT CPNS adalah ?
Sistem CAT ini nantinya akan dipakai di semua tahap, baik itu untuk seleksi SKD ataupun seleksi SKB. Terdapat banyak sekali keunggulan yang dimiliki oleh sistem CAT ini jika dibandingkan dengan sistem sistem tes CPNS sebelumnya. Karena itulah sistem tersebut dianggap jauh lebih efektif untuk diterapkan dalam seleksi penerimaan calon Pegawai Negeri Sipil.
Jika sebelumnya CPNS memang identik dengan kecurangan, maka untuk hari ini sudah tidak lagi. Dan untuk menghindari adanya kecurangan seperti hal tersebut, maka dibuatlah sistem baru. Dengan sistem ini pemerintah menjamin bahwasannya seleksi CPNS yang dilakukan jauh lebih objektif, kompetitif, adil, bebas dari KKN dan juga transparan.
Dengan adanya tes yang menggunakan sistem CAT tersebut masyarakat jadi lebih tahu bahwa perekrutan CPNS kali ini dilakukan dengan lebih jujur tanpa adanya kecurangan. CAT itu sendiri adalah tes di dalam seleksi CPNS dengan basis komputer.
Dimana nantinya nilai bisa dipantau secara langsung oleh masyarakat umum ketika para peserta mulai mengerjakan soal -soal ataupun setelah selesai menjalankan tes. Sistem CAT sendiri telah ada sejak tahun 2013 yang lalu.
Dengan seleksi yang dilakukan secara jujur tersebut diharapkan nantinya negara benar – benar mampu mencari sumber daya manusia yang baik, berkualitas dan juga profesional. Metode seleksi yang satu ini memang menggunakan perangkat bantu berupa komputer yang dipakai untuk memperoleh standar minimal kompetensi dasar yang dipakai dalam melakukan seleksi.
Dengan begitu nantinya para peserta yang benar – benar lolos mengikuti seleksi CPNS adalah mereka yang memiliki kualitas nilai dasar profesional serta etika profesi dalam menjalankan tugas pemerintah, pelayanan publik dan juga pembangunan.
Tidak hanya untuk formasi umum saja, sistem tersebut juga diterapkan pada formasi khusus. Ketika para peserta telah berada di ruangan, nantinya mereka akan memperoleh soal yang berbeda dari peserta lain sekalipun mereka berada di meja yang bersebelahan.
Pengawas yang akan mengawasi jalannya ujian dibantu juga dengan adanya monitor CCTV. Sehingga para peserta yang mengikuti tes tidak memiliki peluang untuk melakukan hal yang curang. Bahkan sebelum nantinya para peserta masuk dalam ruangan tes mereka akan melalui pemeriksaan yang cukup ketat.
Mereka hanya akan diperbolehkan untuk membawa KTP dan kartu tes saja di dalam ruangan. Jika dari peserta tersebut diketahui ada yang membawa barang – barang selain yang diizinkan, maka akan memperoleh teguran keras dari para petugas.
Selama para peserta tersebut mengikuti tes, maka orang lain yang berada di luar ruangan dapat melihat hasil mereka secara langsung melalui layar yang telah disediakan di luar ruangan. Waktu yang diberikan untuk para peserta mengerjakan tes yaitu selama 90 menit.
Ketika waktu pengerjaan telah habis, maka nantinya soal akan menutup secara otomatis dan nilai yang yang didapat oleh para peserta akan langsung terpampang di layar monitor.